Posts Per Page

Breaking News

10 Aktris dengan Bayaran Termahal di Dunia

Saat ini film ataupun drama merupakan hiburan yang paling digemari oleh masyarakat dunia. Kesuksesan sebuah film ataupun drama tidak lepas dari akting yang dilakukan oleh para aktor dan aktrisnya. Tidak semua aktor dan aktris dapat membintangi semua film dengan baik. Kemampuan seorang aktor atau aktris dalam membintangi sebuah film tentu akan mempengaruhi pendapatannya. Semakin baik aktor atau aktris dalam membintangi sebuah film, maka semakin mahal pula bayaran yang diterimanya.

Saat ini, terdapat beberapa aktris di dunia yang memiliki pendapatan yang sangat tinggi. Hal ini tentu tidak terlepas dari kemampuan beraktingnya. Lantas siapa sajakah aktris dengan bayaran termahal tersebut?

Berikut adalah kesepuluh aktris dengan bayaran termahal di dunia.

1.Scarlett Johansson, Amerika Serikat/Denmark (US$ 40,5 Juta / Rp 592 Miliar)


Diperingkat pertama sebagai aktris dengan bayaran termahal yang ada di dunia ditempati oleh Scarlett Johansson. Pemeran Black Widow dalam film Avengers ini merupakan aktris dengan bayaran termahal di tahun 2018 ini. Pendapatan yang bisa diraih oleh Scarlett Johansson mencapai US$ 40,5 Juta atau sekitar Rp 592 Miliar. 

Scarlett Johansson terlahir dengan nama Scarlett Ingrid Johansson pada 22 November 1984 di New York, Amerika Serikat. Saat ini Scarlett Johansson telah memiliki satu anak dan telah dua kali menikah. Pernikahan pertamanya terjadi pada tahun 2008 dengan pemeran Ant Man, yaitu Ryan Reynolds, namun sayang hubungan keduanya harus kandas pada tahun 2011. Sedangkan pernikahan keduanya terjadi pada tahun 2014 dengan Romain Dauriac, namun lagi-lagi harus kandas pada tahun 2017.

2.Angelina Jolie, Amerika Serikat/Kamboja (US$ 28 Juta / Rp 409 Miliar)


Aktris senior asal Amerika Serikat, Angelina Jolie menjadi aktris dengan bayaran termahal kedua yang ada di dunia pada tahun 2018 ini. Pemeran Evelyn Salt dalam film Salt ini mampu meraih pendapatan hingga US$ 28 Juta atau sekitar Rp 409 Miliar.

Angelina Jolie terlahir dengan nama Angelina Jolie Voight pada 4 Juni 1975 di Los Angeles, California, Amerika Serikat. Angelina Jolie sendiri sudah pernah menikah hingga 3 kali, dimana yang terakhir kita kenal dengan Brad Pitt. Angelian Jolie dan Brad Pitt telah lama menjalin hubungan dan baru menikah pada tahun 2014, namun sayangnya rumah tangga mereka harus kandas pada tahun 2016. Angelina Jolie saat ini telah memiliki 6 anak.

3.Jennifer Aniston, Amerika Serikat (US$ 19,5 Juta / Rp 285 Miliar)


Jennifer Aniston merupakan aktris asal Amerika Serikat dengan bayaran termahal ketiga di dunia. Aktris ini mampu meraih pendapatan hingga US$ 19,5 Juta atau setara Rp 285 Miliar di tahun 2018 ini.

Jennifer Aniston merupakan aktris yang terkenal lewat salah satu serial komedinya, yaitu Friends yang mengudara dari tahun 1994 hingga tahun 2004 di Amerika Serikat. Jennifer Aniston sendiri terlahir dengan nama Jennifer Joanna Aniston pada 11 Februari 1969 di Sherman Oaks, California, Amerika Serikat. Hingga saat ini Jennifer telah dua kali menikah. Pernikahan pertamanya adalah dengan aktor tampan Brad Pitt, mereka menikah pada tahun 2000, namun sayangnya harus kandas pada tahun 2005. Kemudian Jennifer kembali menikah dengan aktor Justin Theroux pada tahun 2015. Namun, sayang pernikahan mereka harus kembali kandas pada tahun 2018.

4.Jennifer Lawrence, Amerika Serikat (US$ 18 Juta / Rp 262 Miliar)


Jennifer Lawrence merupakan seorang aktris Amerika Serikat yang terkenal terutama melalui perannya dalam film The Hunger Games dan serial film X-Men. Di tahun 2018 ini, Jennifer Lawrence merupakan aktris dengan bayaran termahal keempat di dunia. Ia mampu mendapatkan pendapatan hingga mencapai US$ 18 juta atau setara dengan Rp 262 Miliar.

Jennifer Lawrence lahir di Indian Hills, Kentucky, Amerika Serikat pada 15 Agustus 1990 sebagai Jennifer Shrader Lawrence. 

5.Reese Witherspoon, Amerika Serikat (US$ 16,5 Juta / Rp 240 Miliar)


Reese Witherspoon merupakan seorang aktris asal Amerika Serikat. Beberapa film seperti American Psycho, Legally Blonde sukses membawanya menjadi salah satu aktris dengan bayaran paling mahal di dunia. Aktris yang memiliki nama lengkap Laura Jeanne Reese Witherspoon ini di tahun 2018 ini mampu meraih bayaran hingga mencapai US$ 16,5 juta atau setara Rp 240 Miliar.

6.Mila Kunis, Amerika Serikat (US$ 16 Juta / Rp 233 Miliar)


Mila Kunis merupakan seorang Aktris Amerika Serikat. Mila Kunis di tahun 2018 ini merupakan aktris dengan bayaran termahal keenam di dunia. Bayaran yang ia dapatkan bisa mencapai US$ 16 juta atau setara dengan Rp 233 Miliar.

Mila Kunis lahir di kota Chernivtsi, Ukraina pada 14 Agustus 1983 (waktu itu masih merupakan bagian dari Uni Soviet. Sama seperti dengan aktris lainnya, Mila Kunis memiliki nama panjang yang tidak digunakan di panggung, yaitu Milena Markovna Kunis. Saat ini Mila Kunis berpasangan dengan aktor Ashton Kutcher dan telah memiliki 2 orang anak.

7.Julia Roberts, Amerika Serikat (US$ 13 Juta / Rp 189 Miliar)


Julia Roberts merupakan seorang aktris dan juga produser asal Amerika Serikat. Di tahun 2018 ini, Ia merupakan aktris dengan bayaran termahal ketujuh yang ada di dunia dengan bayaran yang dapat mencapai US$ 13 juta atau setara dengan Rp 189 Miliar.

Julia Roberts di tahun 2018 ini sudah berumur 50 tahun. Ia sendiri lahir sebagai Julia Fiona Roberts pada 28 Oktober 1967 di kota Smyrna, Georgia, Amerika Serikat. Beberapa film terkenal yang dibintangi oleh Julia Roberts atau menjadi pengisi suaranya adalah film animasi The Ant Bully, Charlotte's Web, dan masih banyak lagi. Julia Roberts sendiri telah menikah sebanyak 2 kali. Pernikahan pertamanya adalah dengan seorang penyanyi dan aktor Amerika Lyle Lovett pada tahun 1993, namun sayangnya mereka harus bercerai pada tahun 1995. Kemudian saat ini Julia Roberts berpasangan dengan Daniel Moder seorang Cinematographer. Julia Roberts telah memiliki 3 anak hingga saat ini.

8.Cate Blanchett, Australia (US$ 12,5 Juta / Rp 182 Miliar)


Cate Blanchett merupakan seorang aktris Australia. Di tahun 2018 ini, Ia merupakan aktris dengan bayaran termahal kedelapan di dunia dengan bayaran yang dapat mencapai US$ 12,5 juta atau setara dengan Rp 182 Miliar.

Cate Blanchett saat ini berdomisili di Inggris. Ia lahir pada 14 May 1969 dengan nama Catherine Elise Blanchett di Ivanhoe, Victoria, Australia. Aktris yang terkenal lewat filmnya The Hobbit Trilogy ini telah menikah dengan Andrew Upton pada tahun 1997 dan telah dikaruniai 4 orang anak.

9.Melissa McCarthy, Amerika Serikat (US$ 12 Juta / Rp 175 Miliar)


Melissa McCarthy merupakan aktris, penulis, komedian, dan juga designer asal Amerika Serikat. Di tahun 2018 ini, Ia merupakan aktris dengan bayaran termahal kesembilan di dunia yang bayarannya dapat mencapai US$ 12 juta atau setara dengan Rp 175 Miliar.

Melissa McCarthy lahir pada 26 Agustus 1970 dengan nama Melissa Ann McCarthy di Plainfield, Illinois, Amerika Serikat. Tahun 2018 ini umurnya sudah 48 tahun. Beberapa film terkenal yang pernah dibintanginya adalah Charlie's Angels, Ghostbusters, dan Central Intelligence. Ia sendiri telah menikah dengan Ben Falcone pada tahun 2005 dan telah dikaruniai 2 orang anak.

10.Gal Gadot, Israel (US$ 10 Juta / Rp 146 Miliar)


Siapa yang tidak mengenal Gal Gadot saat ini. Aktris yang terkenal lewat perannya sebagai Wonder Woman di film Wonder Woman dan Justice League ini merupakan aktris dengan bayaran termahal kesepuluh di dunia pada tahun 2018. Ia dapat meraih pundi-pundi uang dalam sekali bermain film hingga US$ 10 juta atau setara dengan Rp 146 Miliar.

Gal Gadot sendiri merupakan aktris yang berasal dari Israel. Ia lahir pada 30 April 1985 di Petah Tikva, Israel. Selain terkenal sebagai aktris, Ia juga merupakan seorang model dan produser. Bahkan Ia pernah menjadi Miss Israel pada tahun 2004. Sayangnya aktris cantik ini telah menikah dengan Yaron Varsano pada tahun 2008 dan saat ini telah memiliki 2 anak.

Itulah kesepuluh aktris dengan bayaran termahal di dunia. Semoga dengan adanya artikel ini dapat menjawab rasa penasaran anda terhadap kesepuluh aktris dengan bayaran termahal di dunia.

Terima kasih telah berkunjung ke TheTopTen. Dan jangan lupa nantikan artikel kami mengenai TOP 10 selanjutnya.

Kurs : 1 US$ = Rp 14.608 (24 Agustus 2018)

Sumber :
1.https://www.forbes.com/sites/natalierobehmed/2018/08/16/the-worlds-highest-paid-actresses-2018-scarlett-johansson-steals-the-spotlight-with-40-5-million/#102b309a3667
2.Wikipedia Bahasa Inggris

Last update :
25 Agustus 2018 

Tidak ada komentar